TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Juara Bertahan Real Madrid Tersingkir

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Jumat, 16 Januari 2015

Juara Bertahan Real Madrid Tersingkir


Selebrasi keberhasilan Fernando Torres bersama Atletico Madrid (Sumber foto: Marca.com)

REAL Madrid gagal mempertahankan gelarnya di Piala Raja. Itu setelah Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan hanya bisa bermain imbang dengan Atletico madrid 2-2 di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (15/1) atau dini hari WIB tadi pada 16 besar Piala Raja (Copa del Rey). Hasil itu membuat Madrid kalah agregat 2-4 dari rival sekotanya tersebut. lantaran, mereka takluk 0-2 pada leg pertama di Vicente Calderon (7/1).

Padahal, secara permainan, "Los Blancos" sangat mendominasi sepanjang laga. Namun, justru bomber Atletico, Fernando Torres yang berhasil menjebol gawang Keylor Navas pada menit pertama. Sergio Ramos sempat membuat puluhan ribu publik Bernabeu bergemuruh berkat golnya pada menit ke-20. Namun, asa itu kandas ketika "Sang Anak Hilang" Torres kembali membobol gawang Madrid untuk yang pertama kalinya sejak 2007.

Sembilan menit kemudian, Ronaldo berhasil menyamakan kedudukan. hanya, dalam sisa waktu 36 menit itu, penggawa Madrid gagal menambah rekening golnya agar skor berakhir 5-2 atau lebih demi menghindari agregat kalah gol tandang. Alhasil, Atletico yang melaju ke perempat final untuk menantang Barcelona dalam duel tandang-kandang pada 21 dan 28 Januari ini.

"Tersingkir secara dini sebagai juar abertahan sangat mengecewakan. Padahal, kami sudah berjuang sekuat tenaga sepanjang laga. namun, kami sedikit kurang beruntung karena membiarkan mereka mencetak dua gol cepat pada masing-masing babak. Kini, fokus kami tujukan untuk bersaing di Liga Champions dan La Liga," tutur Ronaldo yang empat hari sebelumnya baru mendapat gelar Pemain Terbaik Dunia 2014 atau FIFA Ballon d'Or.

Sementara, Torres yang kembali mencetak golnya setelah gagal bersama AC Milan pada paruh pertama musim lalu, berkomentar, "Ini salah satu momentum terindah. Saya senang bisa mencetak gol (lagi) dan meraih kemenangan. Tim pantas lolos karena mampu menyulitkan Madrid."***

Artikel sepak bola lainnya:
Sepak Bola Italia Miskin Ide

Fakta Menarik Seri A sebelumnya:


Artikel Juventus sebelumnya:

Artikel AC Milan sebelumnya

*        *        *
- Cikini, 16 Januari 2015

1 komentar:

  1. selagi bola masih bulat, apapun bisa terjadi..
    slalam olahraga
    http://obatherbaldisentriakut33.wordpress.com/

    BalasHapus

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)