TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Pirlo Sang Maestro Tendangan Bebas

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Rabu, 05 November 2014

Pirlo Sang Maestro Tendangan Bebas

Sudah mencetak 45 gol dari tendangan bebas di semua kompetisi dengan 27 di antaranya di Seri A.

Andrea Pirlo saat tiba di Jakarta


PERTANDINGAN Juventus kontra Olympiacos memasuki menit ke-21. Paul Pogba yang bergerak menuju lini pertahanan tim asal Yunani itu diganjar bek Alberto Botia. Wasit Martin Atkinson yang menyaksikan langsung kontak fisik dari kedua pemain itu langsung menunjuk tendangan bebas.

Seisi Juventus Stadium, Selasa (4/10) atau Rabu dini hari WIB tiba-tiba hening. Itu karena Andrea Pirlo bersiap maju sebagai algojo tendangan bebas. Sambil melakukan ancang-ancang, gelandang 35 tahun itu meletakkan bola dengan kalem. Selang beberapa detik, Pirlo menyepak bola melalui kaki kanannya pojok kanan gawang Olympiakos.

Bola meluncur melewati pagar betis lawan. Reaksi kiper Olympiacos, Roberto Jimenez sudah benar. Hanya, kurang cepat. Alhasil, bola pun bersarang ke tiang jauh. Gol. Juventus 1-0 Olympiacos. Satu gol Pirlo sukses membuka kans "I Bianconeri" lolos ke 16 besar karena menang 3-2. Menariknya, gol itu tercipta tepat saat Pirlo melakoni laga ke-100 di Liga Champions!

Ya, maestro tendangan bebas kembali beraksi. Pirlo berhasil mencetak gol keduanya musim ini. Yang pertama saat menekuk Empoli 1-0 di Seri A pekan lalu. Menariknya, semua gol yang tercipta melaui tendangan bebas. Itu menahbiskan Pirlo sebagai eksekutor andal tendangan bebas seperti David Beckham atau Juninho Pernambucano yang menjadi anutannya.

Sepanjang kariernya, Pirlo sukses mengemas 69 gol di semua kompetisi bersama empat klub berbeda. 45 gol di antaranya tercipta melalui tendangan bebas. Di Seri A, Pirlo merupakan eksekutor tendangan bebas terbaik kedua sepanjang sejarah dengan 27 gol. Catatan itu hanya kalah dari Sinisa Mihajlovic yang kini melatih Sampdoria dengan 28 gol.

Wajar, jika banyak yang menilai Pirlo sebagai maestro tendangan bebas. Dengan kondisi fisiknya yang masih bugar, kemungkinan dalam satu atau dua musim ke depan Pirlo bakal melewati rekor Mihajlovic. Saya percaya itu.

Pencetak gol melalui tendangan bebas terbanyak di Seri A:
28 Sinisa Mihajlovic
27 Andrea Pirlo
22 Alessandro Del Piero
21 Roberto Baggio
20 Francesco Totti & Gianfranco Zola

*       *       *

Artikel terkait:

- Wawancara Eksklusif Andrea Pirlo: Allegri bisa Memberi yang Terbaik

2 komentar:

  1. ini pemain (pirlo) andalan saya... hebat memang ini orang..

    BalasHapus
    Balasan
    1. asyik...
      sama dong bro :)
      he he he

      semoga beliau cetak gol malam ini lawan Dortmund yaaaaaa

      Hapus

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)