TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Sebulan Jelang Ramadan Tiba

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Jumat, 28 April 2017

Sebulan Jelang Ramadan Tiba


Ilustrasi suasana asar di Masjid Hidayatullah, Jakarta Selatan


HAL memalukan atau hal konyol dari diri sendiri yang bikin nyengir ketika mengingatnya. Demikian, tema One Day One Post (ODOP) hari keenam yang diselenggarakan Komunitas ISB. Di antara lima tema sebelumnya, topik hari ini yang paling berat.

Sebab, saya memikirkannya sejak dini hari WIB tadi hingga sore ini tapi masih belum ketemu alias ide masih mandek. Kebetulan, saya merupakan pribadi yang datar-datar saja. Alias, tidak terlalu berprestasi tapi juga tidak sampai (berbuat) memalukan.

Jadi, saya sampai mengernyitkan dahi untuk mengenang apa hal memalukan atau konyol yang bikin nyengir. Namun, karena sudah bertekad untuk membuat satu artikel setiap harinya pada event offline ini, saya harus komitmen.

Yupz, ODOP itu bukan keharusan, melainkan tantangan yang jadi motivasi (Artikel sebelumnya: http://www.roelly87.com/2017/04/one-day-one-post-odop-tantangan.html). Kecuali sakit -semoga kita sehat selalu, Aamiin- atau ada tugas kantor yang tidak memungkinkan untuk ngeblog, sudah pasti saya usahakan minimal membuat satu artikel perhari.

Hingga, menjelang magrib tadi, baru dapat ide. Tepatnya, usai wudu untuk melaksanakan salat magrib. Salah satu hal konyol yang kebetulan saya ingat terjadi belasan tahun silam ketika masih kecil.

Yaitu, saat wudu untuk salat zuhur atau asar. Biasanya, tanpa sengaja ketika sedang berkumur, air suka masuk ke tenggorokan. Tentu, jika tidak sengaja, puasanya pun tidak batal. Konyolnya lagi, adakalanya saya sering berlama-lama untuk kumur saat wudu.

Alhasil, ada beberapa air yang menetes ke tenggorokan. Bisa dipahami mengingat saat itu saya masih bocah. Godaan terkuat untuk puasa yang haus. Apalagi, ketika zuhur yang panasnya sangat terik. Beda lagi jika sudah memasuki asar yang cuaca agak sejuk dan sayang kalau batal karena buka tinggal tiga jam lagi.

Oh ya, sekadar informasi, ketika membuka website Kementerian Agama pada laman http://bimasislam.kemenag.go.id/, ternyata hari ini, 28 April 2017 bertepatan dengan 1 Syaban 1438 Hijriyah. Itu berarti, kurang dari sebulan lagi kita, umat muslim akan melaksanakan ibadah puasa.

Yupz, berdasarkan penanggalan Hijriyah, setelah bulan Syaban adalah Ramadan. Ternyata, berkat mencari ide untuk membuat artikel ini saya jadi tahu saat ini kurang dari sebulan lagi Ramadan tiba. Semoga kita dijaga kesehatan untuk menyambut kehadiran bulan suci tersebut. Aamiin.***


Artikel #ODOP Sebelumnya

#Prolog One Day One Post (ODOP): Tantangan Sekaligus Motivasi
- #1 Si Doel Anak Sekolahan, Sinetron 1990-an yang Menginspirasi
- #2 Isra Mikraj sebagai Penanda Ramadan Akan Tiba
- #Ini Rahasia untuk Ngeblog Lebih Semangat
- #Gaji Pertama dan Pesan Orangtua
- #Table Soccer Pacu Kreativitas Masa Kecil

*       *       *
Artikel Ramadan Lainnya

*       *       *
Artikel ini diikutsertakan dalam kegiatan One Day One Post (ODOP) bersama Komunitas ISB
Jakarta, 28 April 2017

1 komentar:

  1. Alhamdulillah sebulan lagi Ramadhan, mari sama-sama bersihkan hati menyambut bulan yang suci.

    Iya mas gapapa, saya suka miris, liat blog2 islam di spamin sama iklan haram kayak yang mas sebutin. perangi spam. hehehe

    BalasHapus

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)