TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Tujuh Alasan Nissan X-Trail Jadi Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Kamis, 09 Februari 2017

Tujuh Alasan Nissan X-Trail Jadi Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman



Nissan X-Trail di antara jajaran produk Nissan lainnya (Foto: roelly87.com)

SEJAK kecil, kita selalu diingatkan tentang tiga kebutuhan primer. Yaitu, pangan (makanan) yang merupakan paling utama, sandang (pakaian), dan papan (tempat tinggal). Jika ketiganya sudah terpenuhi dengan baik, giliran kebutuhan sekunder dan tersier seperti kendaraan, gadget, wisata, refreshing, dan sebagainya.

Nah, berbicara mengenai kendaraan, salah satu impian saya bisa memiliki mobil yang semoga terwujud kelak. Sebab, saat ini saya sudah mempunyai sepeda motor. Dengan mobil, akan membuat saya lebih mudah dalam bepergian ke luar kota. Terutama dalam tugas lapangan seperti liputan, mengejar narasumber, dan sebagainya.

Begitu juga sebagai blogger, keberadaan mobil akan membantu saya untuk bertualang. Kebetulan, saya memang hobi menjelajah berbagai daerah di Tanah Air. Teranyar, saat nge-bolang (bocah bertualang) di kawasan Bromo, Jawa Timur.

Untuk memenuhi kebutuhan saya yang setiap hari berada di lapangan, tentu saya memiliki standarisasi yang tinggi terhadap mobil idaman. Salah satunya, Nissan X-Trail, yang dikenal sebagai mobil SUV paling tangguh dan nyaman. Ada tujuh alasan yang membuat saya terpikat dengan NISSAN X-TRAIL, MOBIL SUV PALING TANGGUH DAN NYAMAN ini.

*        *        *

1. Kredibilitas Produsen 

Nama besar Nissan Motor Company di dunia otomotif sudah dikenal sejak dulu. Ini jadi alasan utama saya jika mencari kendaraan. Mereka memiliki tiga brand mobil yang tersebar di kolong langit, seperti Nissan, Datsun, dan Infiniti. Selain aktivitas di dunia otomotif, Nissan juga dikenal luas di kalangan olahraga.

Termasuk, jadi partner utama Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA). Pekan depan, saat 16 besar Liga Champions dimulai, kita akan melihat berbagai merek mobil Nissan, salah satunya Nissan X-Trail di papan elektronik pinggir lapangan. Nissan juga jadi partner eksklusif Manchester City yang merupakan raksasa di Liga Primer Inggris

Di Tanah Air, Nissan di bawah naungan PT Nissan Motor Indonesia (NMI). Kebetulan, sejak 2016 lalu, saya kerap menghadiri berbagai acara mereka. Mulai dari Nissan Motor Academy, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), hingga teranyar mengikuti kompetisi Gokart antarmedia pada 23 Januari lalu.

Di Tanah Air, Nissan di bawah naungan PT Nissan Motor Indonesia (NMI)
(Foto: Nissan.co.id)

Tongkrongan Nissan X-Trail di Showroom Nissan-Datsun Alam Sutera
yang saya foto saat mengikuti Nissan March Into 2017


*        *        *

2. Harga Kompetitif

Selain kredibilitas produsen, faktor utama saya dalam membeli kendaraan terkait harga. Bagi saya, ini sangat sensitif. Bisa dipahami mengingat saya sebagai pekerja swasta, harus bisa memilih dan memilah yang sesuai kantong. Nah, Nissan X-Trail ini menurut saya harganya sangat kompetitif karena mulai Rp 400 juta.

Nominal itu tentu tidak bisa dibilang murah. Namun, adagium lawas mengatakan, ada harga ada rupa. Alias, kita membayar apa yang memang pantas kita dapatkan. Menurut saya, Nissan X-Trail dan variannya (Nissan X-Trail X-Tremer dan Nissan X-Trail Hybrid) mampu memberi jawaban dari harga tersebut. Bahkan, beberapa rekan senior saya yang "khatam" di dunia otomotif mengakui, ditilik dari fiturnya, harga Nissan X-Trail relatif murah.

Ada harga ada rupa. Dengan segala kelebihannya, Nissan X-Trail relatif murah
(Foto: Nissan.co.id)


*        *        *

3. Layanan Purna Jual

Setiap membeli sesuatu, saya selalu mengedepankan layanan purna jual (aftersales). Bagi saya, layanan ini penting jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti garansi. Atau, ketika mobil mogok pada tengah malam. Bahkan Nissan memberikan jaminan ketersediaan suku cadang asli tiba maksimum pada keesokan hari (kerja) atau gratis. Kita cukup menghubungi nomor NICOLE 14023 yang tersedia 24 jam untuk minta bantuan.

Layanan 24 jam dan mobile service yang datang ke tempat kita
bisa menghubungi NICOLE 14023 (Foto: Nissan.co.id) 


*        *        *

4. Jaringan Nasional

Nissan memiliki 105 dealer resmi yang tersebar di seluruh nusantara. Keberadaan dealer itu sudah pasti diiringi bengkel dan ketersediaan spare parts. Nissan juga sudah berinovasi dengan keberadaan mobile services. Alias, untuk menservis atau melakukan perawatan berkala untuk Nissan X-Trail bisa dilakukan langsung di tempat, baik di rumah atau kantor.

Data 105 dealer resmi yang akan menjangkau Nissan X-Trail
(Foto: Nissan.co.id)


*        *        *

5. Tangguh di Segala Medan dan Tetap Nyaman

Bagi saya yang hobi bertualang, Nissan X-Trail ini merupakan pilihan yang tepat. Itu berkat lekuk eksterior yang aerodinamis dan kecanggihan mesin 2.0L dan 2.5L yang didukung transmisi Xtronic. Alhasil, Nissan X-Trail ini mampu memberi performa bertenaga tapi hemat bahan bakar. Termasuk, ketika diajak menjelajah ke kawasan yang belum terjamah. Bisa dipahami mengingat Nissan X-Trail menganut filosofi Nisan Safety Shield yang merupakan pendekatan komprehensif terhadap aspek keamanan dan keselematan pada setiap rancang bangun produk kendaraan yang dibuat.

Nissan Safety Shield adalah pendekatan komprehensif terhadap aspek keamanan dan keselamatan di setiap rancang bangun produk kendaraan Nissan yang dibuat. Itu tertuang pada visi Nissan Intelligent Mobility. Yaitu, fitur keselamatan yang disematkan pada Nissan X-Trail berupa Active Ride Control, Active Trace Control, Active Engine Brake, Nissan Safety Shield, Xtronic CVT Advanced Technology, dan Hill Start Assist.

Ibaratnya, diajak ngegunung ayo, bermacet ria di jalanan ibu kota pun tetap nyaman.

Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman (Foto: Nissan.co.id)


Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman


*        *        *

6. Interior Memesona, Eksterior Menggoda

Saya sudah beberapa kali menjelajah setiap sudut dari Nissan X-Trail ini. Tepatnya, sejak menghadiri pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, 2014, dan 2015, GIIAS 2015 dan 2016, serta pada event Nissan March Into 2017 saat ditugaskan kantor. Dalam periode itu, Nissan X-Trail ini jadi salah satu yang paling laris, termasuk pada GIIAS tahun lalu dengan inovasi Nissan Soccar. Yaitu, video game yang menggunakan Nissan All New X-Trail sebagai controller dan bukan lagi stik atau keyboard.

Kebetulan, pada 12 Agustus lalu saya sempat mencoba permainan ini dengan mengoper bola menggunakan pedal rem Nissan X-Trail. Begitu juga dengan pedal gas untuk melakukan tembakan, setir kemudi (mengendalikan pemain), tuas wiper (umpan silang), dan lampu sein (gerakan maju atau mundur).

Dengan berbagai keunggulan itu tak heran jika Nissanan X-Trail mobil SUV paling tangguh dan nyaman jadi salah salah satu unggulan dari PT NMI.

Itu bisa dilihat dari interiornya yang memesona mencerminkan kendaran berkelas. Sementara, eksteriornya sangat menggoda dengan tampilan lebih modern dan sylish. Kolaborasi interior dan eksterior jadi jawaban bagi saya untuk memuaskan hasrat berpetualang di alam bebas atau melaju di dalam kota.

Tampilan dashboard yang mewah (Foto: Nissan.co.id)


Kemitraan global yang eksklusif antara Nissan dengan Manchester City
yang berlangsung di GIIAS pada 12 Agustus 2016 (Foto: roelly87.com)



Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman


*        *        *
7. Fitur Melimpah

Sebagai pemimpin dalam kategori SUV (Sport Utility Vehicle), sudah tentu Nissan X-Trail, mobil paling tangguh dan nyaman memiliki berbagai fitur yang memanjakan penggunanya. Kendaraan yang diproduksi sejak tahun 2000 ini memiliki lima warna. Yaitu, Diamond Silver Metallic, Premium Bronze Metallic, Floral White, Phantom Black, dan Smokey Grey Metallic.

Around View Monitor jadi salah satu fitur yang saya suka. Sebab, keberadaan empat kamera yang ditampilkan dalam bentuk split screen close-up pada monitor bisa memudahkan saya untuk melihat berbagai obyek di sekitar. Ini sangat membantu kita dalam bermanuver di tempat yang sempit.

Terlebih, dengan kargo fleksibel pada bagasinya yang lapang hingga bisa membawa banyak keperluan. Misalnya, alat kemping, kompor, gitar, tripod, dan sebagainya untuk menunjang aktivitas saya baik dalam pekerjaan maupun sebagai blogger. Bahkan, membuka bagasi bisa dilakukan secara hands free (touchless) yang akan membuka secara otomatis dengan menyentuh tombol di dashboard, inteligent key, atau sentuhan kecil pada sensor di panel pintu bagasi. Bahkan, jika barang bawaan kita banyak, bangku kedua bisa dilipat rata untuk menambah ruang bagasi.

Nah, dengan berbagai keunggulan itu, wajar jika  Nissan X-Trail dinobatkan sebagai mobil SUV paling tangguh dan nyaman. Jika ada rekan blogger yang ingin menambahkan kelebihan lainnya dari Nissan X-Trail ini bisa, menuliskannya di kolom komentar di bawah.

Tampilan Around View Monitor Nissan X-Trail saat digunakan
dalam rangkaian Nissan Media Workshop pada 2 Desember 2016


Fitur canggih Hands Free (Touchless) Back Door System pada Nissan X-Trail
dan bagasi yang luas untuk membawa segala perlengkapan   (Foto: Nissan.co.id)


Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman

Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman


*        *        *        *        *        *
*        *        *        *        *        *
*        *        *        *        *        *

Nissan X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman
Nissan New X-Trail, Mobil SUV Paling Tangguh dan Nyaman (Foto: Nissan.co.id)

*        *        *
Artikel Terkait:
Sensasi Bermain Gokart dalam Nissan Media Competition
Nissan, Mobil Terbaik Pilihan Keluarga Indonesia
Apalah Artinya Sebuah Nama

*        *        *
- Jakarta, 9 Februari 2016

10 komentar:

  1. Duh metamorfose mobil saat ini kek lari kenceng gitu ya mas, baru kemaren tampil dalam tipe a, sekarang uda upgrade lagi...lalu kapan saya bisa beli #ehh wkkk

    BalasHapus
    Balasan
    1. "lalu kapan saya bisa beli"

      *tanyain sama si masnya deh kalo ketemu :)
      hehehe

      Hapus
  2. Kapan yah saya bisa beli mobil sendiri... hmmmm...

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa mas, kredit aja dulu
      atau beli second
      tergantung bujet sih, tapi yang enak mah beli baru secara cash hehehe :)

      Hapus
    2. Hahahaa... Bener banget mas. Beli baru secara cash.. haha

      Hapus
    3. siap mas, tergantung kondisi keuangan sih
      kalo sekarang, mungkin kredit dulu
      atau kumpulin uang beberapa tahun untuk cash :)

      Hapus
  3. Balasan
    1. ayukkkkk mbak, kalo belom ada cash, bisa kredit aja dulu hehehe

      Hapus

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)