TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Bersama Polri Sebarkan Berita Baik demi Suksesnya Asian Games 2018

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Jumat, 22 Juni 2018

Bersama Polri Sebarkan Berita Baik demi Suksesnya Asian Games 2018



Sisi humanis pelayanan Polri dalam memberikan edukasi kepada anak-anak


MEMASUKI pertengahan tahun ini bagi saya sudah ditunggu berbagai agenda menarik. Khususnya yang terkait olahraga. Diawali Piala Dunia 2018 yang berlangsung sejak 14 Juni hingga 15 Juli, dilanjutkan Indonesia Open 2018 (3-8 Juli), dan Asian Games 2018 (18 Agustus - 2 September).

Dua event terakhir diselenggarakan di Tanah Air. Untuk Indonesia Open 2018 berlangsung di Istana Olahraga (Istora) Senayan. Sementara, Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.

Indonesia Open 2018 merupakan turnamen tahunan. Ajang prestisius bagi pebulu tangkis dunia ini sudah berlangsung sejak 1982 silam.

Di sisi lain, Asian Games 2018 digelar empat tahun sekali. Pesta olahraga antarnegara Asia edisi ke-18 ini merupakan kali kedua Indonesia sebagai tuan rumah. Tepatnya sejak edisi keempat yang diselenggarakan pada 1962. Tentu, Indonesia ingin jadi tuan rumah yang baik Sekaligus berprestasi.

Tidak hanya atlet di lapangan, melainkan juga pemerintah dan segenap pihak yang terlibat. Salah satunya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang dalam setiap kegiatan kerap mempromosikan Asian Games 2018. Salah satunya lewat busana yang dikenakan seperti yang saya saksikan ketika mengikuti buka bersama pada 23 Mei lalu (http://www.roelly87.com/2018/05/antara-presiden-jokowi-asian-games-2018.html).

Nah, saya pribadi sebagai bagian dari rakyat Indonesia sudah pasti termotivasi untuk melakukan hal yang sama dengan presiden. Tentu, dengan skala yang lebih kecil.

Misalnya ketika bersama rombongan Kementerian Sekretariat Kabinet meninjau Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong, Kalimantan Barat pada 22-25 April lalu dengan mengenakan jaket berlogo Asian Games 2018 (Artikel sebelumnya http://www.roelly87.com/2018/04/melongok-wajah-baru-perbatasan.html).

Atau ketika meliput persiapan Jakarta menyambut HUT ke-22 dari udara lewat helikopter dengan kaos bertuliskan Road to Asian Games 2018 (https://www.instagram.com/p/BjdnojFBGu5).

Selain itu, saya juga ikut menggaungkan antusiasme menyambut Asian Games 2018. Baik sebagai jurnalis dengan artikel di harian tempat saya bekerja, blogger di blog ini (www.roelly87.com), atau pegiat media sosial (medsos) di berbagai platform lewat akun roelly87 (facebook, twitter, dan instagram).

Intinya, sebagai bagian dari rakyat Indonesia, saya berusaha untuk berpartisipasi agar Asian Games 2018 berlangsung sukses. Tentu dengan kapasitas saya di bidang jurnalistik atau blogger. Yang pasti, saya berusaha untuk menebarkan informasi positif terkait olahraga nasional, khususnya menyambut Asian Games 2018.

Yup, sebagai jurnalis, blogger, maupun pegiat medsos, sudah pasti saya harus menyebarkan berita baik. Terutama supaya apa yang saya share bermanfaat bagi orang banyak. Termasuk bulan lalu ketika Tanah Air diguncang berbagai aksi teror.

Saya enggan menyebarkan foto korban, khususnya pelaku. Sebab itu akan membuat mereka bangga. Sekaligus menjadikan teror mereka mengena kepada masyarakat.

Sebaliknya, saya meminimalkan pemberitaan tersebut. Alias hanya data yang penting saja tanpa disertai feature dan lainnya. Itu sesuai dengan pesan Wakil Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Syafruddin.

Dalam beberapa kesempatan yang saya saksikan, sosok yang menjabat sebagai Chief de Mission (CdM) Asian Games 2018 ini menegaskan, Indonesia dalam situasi kondusif menjelang Asian Games 2018.

Syafruddin meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh dengan berita hoax yang seperti memancing di air keruh. Saya setuju dengan pernyataan Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi berusia 57 tahun ini.

Cara untuk menangkal hoax adalah dengan perbanyak menyebar berita positif. Kebetulan, sejak jadi blogger pada 2009, saya berusaha untuk menulis yang positif.

Tentu, kritik juga sering. Namun, kritik yang membangun, alias bukan sekadar kritik saja. Misalnya terkait kinerja Polri sebagai instansi yang paling dekat dengan masyarakat. Tanpa tedeng aling-aling saya lontarkan langsung ketika mengikuti pertemuan dengan Divisi Humas Polri pada 16 Mei 2013.

Hebatnya lagi, Polri sangat responsif dan terbuka dengan kritik dari warganet. Mereka mengakui masih ada kekurangan. Itu mengapa Polri meminta saran dan kritik dari masyarakat untuk bersama-sama menjaga negeri ini (Artikel terkait https://www.facebook.com/DivHumasPolri/posts/641068675921992).

Ya, kebetulan saya memang kerap menulis di blog terkait pemerintah seperti kementerian, kepolisian atau TNI. Jika kinerjanya bagus, tentu saya apresiasi. Sebaliknya jika kurang bagus, saya mencoba untuk saran dan kritik baik di blog atau medsos.

Itu saya lakukan sebagai wujud perhatian. Terutama terhadap kepolisian yang merupakan mitra masyarakat dan kini lebih humanis dalam melakukan pelayanan.

Akhir kata, selamat ulang tahun ke-72 untuk segenap personel kepolisian di Tanah Air yang jatuh pada 1 Juli mendatang. Bersama masyarakat, kita menjaga kedamaian di Indonesia. Sekaligus memastikan Asian Games 2018 berlangsung lancar Aamiin.***
*          *          *
Salah satu anggota Polri salat berjamaah dengan fan disela-sela pertandingan
timnas Indonesia kontra Thailand pada final Piala AFF 2016

*          *          *
Anggota Polri membantu mengangkat jenazah di PLBN Entikong, Kalimantan Barat

*          *          *
Disela-sela liputan berswafoto dengan Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya
Idham Azis yang sedang memastikan Stadion Utama Gelora Bung Karno
berlangsung kondusif

*          *          *
Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Syafruddin memberikan
hadiah bagi Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon yang
menjuarai All England 2018

*          *          *
Asisten Operasi Kapolri Brigadir Jenderal Adnan (kanan) memastikan
keamanan setiap tamu dari negara luar pada Asian Games 2018 

*          *          *
Artikel Terkait Kepolisian:
(Esai Foto) Jakarta Metropolitan Police Expo 2016: Demi 3M untuk Masyarakat
Sisi Lain Krishna Murti: Catatan Polisi di Mata Blogger
Opini di Fan Page Facebook Divisi Humas Polri: Polisi Siap Dikoreksi
Profil Anang Iskandar: Calon Kapolri yang Merupakan Blogger Aktif
HUT Polantas ke-60: Dengarlah Aspirasi Masyarakat untuk Bersama Mengurai Kemacetan
Pengalaman Sehari di Mabes Polri
Ketika Polwan Beraksi di Atas Moge
Tidak Semua Polisi Berprilaku Kurang Baik

*          
*          *
- Jakarta, 22 Juni 2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)