TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Microsoft Office dan Pentingnya yang Orisinal

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Senin, 30 September 2019

Microsoft Office dan Pentingnya yang Orisinal





ADAGIUM lawas mengatakan, ada harga, tentu ada rupa. Alias, kita membayar sesuatu dengan lebih karena memang pantas didapatkan. Demikian fakta yang tersaji dalam keseharian. Salah satunya yang berkaitan dengan profesi saya meliputi Personal Computer (PC) atau laptop beserta dalamannya.

Dulu
, ketika awal-awal kenal komputer, saya tidak terlalu memperhatikan apakah itu asli atau tidak. Yang penting pakai. Dalam benak saya ketika itu, "Kalau ada bajakan yang lebih murah, kenapa harus asli untuk bayar mahal?"

Apalagi, ketika itu masih masa transisi. Alias, hobi mengoprek sesuatu. Beli barang kosong, terus dirakit jadi isi. Kebetulan, lokasi kediaman saya dekat dengan pusat penjualan komputer yang saat itu mayoritas tidak resmi. Tentu, bukan soal bajakan saja, melainkan non-resmi alias tanpa lisensi atau Black Market.

Namun, seiring waktu, saya jadi paham. Kenapa yang orisinal harganya selalu lebih mahal. Sebab, produsen membuatnya dengan biaya riset, pemasaran, hingga pajak. Sementara, bajakan, oknumnya tidak mengeluarkan biaya. Hanya menggandakan saja.

Tak heran jika negara pun merugi akibatnya. Salah satunya dalam kehidupan sehari-hari seperti Microsoft Office. Dari zaman saya kecil hingga rekan seangkatan sudah punya anak kecil lagi, software ini yang paling banyak digunakan umat manusia di kolong langit. Biasanya, jika kita membeli PC atau laptop, aplikasi ini satu paket dalam sistem operasi Microsoft Windows.

Untuk harga, seperti yang sudah saya utarakan. Sejatinya tidak bisa dibilang mahal. Itu karena di dalamnya terdapat berbagai aplikasi yang mendukung keseharian. Misalnya, dalam tempat saya bekerja, Word untuk menulis laporan atau reportase, Excel (rekapitulasi data), Powerpoint (persentasi), dan sebagainya.

Bagi saya
, menggunakan perangkat yang di dalamnya sudah dibenamkan aplikasi dari Microsoft seperti Office ini memberi keamanan dan kenyamanan. Pasalnya, terdapat lalu lintas data dalam keseharian. Terlebih, ada kebanggaan tersendiri karena secara tidak langsung mendukung program pemerintah untuk memerangi pembajakan.

Wawasan saya tentang orisinalitas kian bertambah setelah mengikuti Microsoft Blogger Gathering yang berlangsung di HiveWorks, Jakarta Pusat, Jumat (27/9). Dalam acara bertema Supercharger Productivity with Modern PC terdapat diskusi antara perwakilan Microsoft dengan blogger serta media terkait Office dan modern PC.

Itu meliputi Channel Marketing Lead Microsoft Indonesia Indra Raharjo
, Consumer Master Trainer Microsoft Indonesia Hadi Gunawan, dan Product Marketing Synnex Metrodata Christianto Rasli.

"Harapan kami, dalam kegiatan ini untuk bisa lebih dalam memperkenalkan Modern PC kepada blogger dan jurnalis. Agar, kita semua bisa mengetahui perangkat yang cocok untuk menunjang pekerjaanse hari-hari dan kegunaan dari Microsoft Office," kata Indra dalam sambutannya yang memberi pengalaman lebih terkait Microsoft Office 365 dan Microsoft Office 2019.

Pernyataan tersebut beralasan
. Perkembangan teknologi komputer yang bergerak cepat memberikan kemudahan bagi penggunanya untuk dapat bekerja kapan pun dan di mana saja. Itu mengapa, guna menjawab tantangan pekerjaan yang dituntut semakin cepat, tentu dibutuhkan perangkat pendukung yang cerdas.

Jajaran PC modern yang keluar pada 2019 ini hadir dengan membawa peningkatan kinerja yang signifikan. Desainnya yang ringkas dan ringan juga memberikan kemudahan bagi pengguna untuk tetap dapat produktif saat mobile.

Selain PC modern yang kian canggih
, dukungan software terkini untuk membantu penggunanya agar terusdapat bersaing pada era digital ini juga diperlukan.

Nah
, sebagai perusahaan software berskala global, Microsoft terus mengembangkan produk-produk inovatif yang relevan dan tepat guna bagi para pengguna. Salah satunya, Office yang tidak hanya menunjang kebutuhan bisnis korporasi, tapi juga pekerja lepas dan pekerja kreatif yang butuh solusi software dokumen yang canggih dan mudah digunakan.

Termasuk Microsoft 365 yang merupakan layanan One Drive dengan penyimpanan cloud 1 terabyte yang bisa diakses melalui berbagai perangkat dan sistem operasi. Alhasil, kita tidak perlu menyimpannya dalam memori internal.

"Kehidupan saat ini berkaitan erat dengan penggunaan modern pc
. Sebab, sekarang ini orang bisa bekerja kapan pun dan di mana saja. Alias, tidak harus ke kantor, tapi juga bisa di rumah atau tempat tertentu," Hadi, menambahkan.

Faktanya, Modern PC memang sangat mendukung efisiensi dan produktivitas sehari-hari. Misalnya, bagi pekerja kreatif yang bisa berkarya pada tempat tak terbatas serta perangkat apa pun. Ini yang mungkin tidak atau tepatnya belum saya lakukan satu dekade lalu. Pasalnya, saat itu teknologi masih terbatas.

Ya, pesatnya perkembangan teknologi membuat kita harus menyesuaikan diri. Jika tidak, bakal tertinggal. Salah satunya terkait penyimpanan data yang biasa menggunakan Hard Disk (HDD) yang kini sudah lebih mudah dengan Solid State Disk (SSD). 

Sekilas, tidak ada perbedaan fisik yang signifikan. Namun, dalam penggunaan, SSD lebih cepat beberapa detik ketimbang HDD. Dalam pekerjaan sehari-hari, sudah pasti perbedaan sepersekian detik sangat memengaruhi kinerja.

*          *         *

*          *         *

*          *         *

*          *         *

*          *         **          *         *

- Jakarta, 30 September 2019

1 komentar:

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)