TyyiccClcSK3IvRCDh0sKBc4_Sg roelly87.com: Membedah Khasiat Hemaviton Tea Blazt

Serial Catatan Harian Ojol

Serial Catatan Harian Ojol
Serial Catatan Harian Ojol

Rabu, 15 April 2015

Membedah Khasiat Hemaviton Tea Blazt


Membedah Khasiat Hemaviton Tea Blazt 

Suasana diskusi blogger mengenai Hemaviton Tea Blazt (sumber foto: dokumentasi pribadi/ www.roelly87.com)

BERBICARA mengenai minuman berenergi, kesimpulan yang kita dapat adalah sebagai stimulus dalam beraktivitas. Itu tidak terbantahkan mengingat awalnya diproduksi untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh saat bekerja. Di Indonesia, minuman energi identik dengan merek Hemaviton yang diproduksi PT Tempo Scan Pacific Tbk.

Perusahaan yang berdiri sejak 1953 ini kembali mengeluarkan produk berkualitas. Hanya kali ini bukan ditujukan untuk pekerja atau olahragawan. Melainkan, menyasar target anak muda dan remaja. Bisa dipahami mengingat saat ini identik dengan era digital yang sudah menjangkiti generasi baru di Indonesia yang dinamakan Generation C (Gen C).

Demi memenuhi kebutuhan mereka yang aktif dan kreatif dalam kehidupan sehari-hari, PT Tempo Scan Pacific Tbk merilis produk anyar yaitu, Hemaviton Tea Blazt. Yaitu, minuman teh berenergi pertama di Indonesia dengan sensasi lemon serta black tea yang dipadukan ginseng dan Vitamin C. Khasiatnya, tentu untuk menyegarkan tubuh hingga tetap dapat melakukan aktivitas secara energik.

Namun, sebagaimana biasanya minuman berenergi, pastinya selalu ada efek samping. Bagaimana dengan Hemaviton Tea Blazt?
*       *       *
Sore itu, Selasa (14/4) langit di ibu kota tampak mendung. Seketika udara berubah drastis dibanding beberapa jam sebelumnya yang cenderung panas. Namun, perbedaan cuaca itu tidak memengaruhi belasan blogger yang menghadiri Press Conference and Blogger Gathering with Hemaviton Tea Blazt, di Tartine Restaurant, FX Plaza, Senayan, Jakarta Pusat.

Dalam acara bertajuk "Blazt Your Day" itu, turut dihadiri General Manager Pharma Consumer Health PT Tempo Scan Pacific Tbk, Audrey Gandadjaja. Tak ketinggalan, event ramah-tamah yang dipandu presenter ternama, Fiba Fitrisia itu juga menghadirkan personel Pee Wee Gaskin, Dochi Sadega, dan beatboxer Abie Jie Assegaf.

Dalam diskusi tersebut, Audrey turut membeberkan alasan diluncurkannya Tea Blazt. Salah satunya untuk memenuhi kebutuhan anak muda dan remaja. Bisa dipahami, selama ini Tempo Scan hanya mengeluarkan produk Hemaviton yang ditujukan untuk kalangan dewasa. Misalnya, Action, Stamina Plus, Jreng, serta yang paling populer: Energi Drink.

Yang menarik, Audrey juga menjelaskan mengenai efek samping Tea Blazt. Itu setelah dalam diskusi saya dan beberapa blogger menanyakan tentang rumor yang selama ini beredar tentang minuman energi.

Maklum, sebagai blogger, kita harus kritis. Sebelum membuat artikel, saya harus membuktikan apa yang saya tulis berdasarkan pengalaman langsung. Agar, postingan saya bisa lebih "bernyawa" saat dibaca khalayak ramai dan tidak hanya sekadar bersumber dari "kata orang" saja alias copy-paste. Berhubung dalam acara tersebut ada perwakilan langsung dari pihak PT Tempo Scan Pacific Tbk (Audrey), maka beliau yang menjelaskannya secara rinci.

"Kalo efek sampingnya tidak ada. (Tea Blazt) ini dibuat dari bahan yang aman dengan pengawasan ketat dari BPOM -Badan Pengawas Obat dan Makanan- yang pasti terjamin. Produk ini mengandung ekstrak teh hitam, vitamin c, dan ginseng. Begitu juga mengenai Taurine yang katanya menyebabkan kerusakan ginjal dan lain-lain, itu hanya hoax," ujar Audrey, meluruskan info negatif yang selama ini beredar.

"Yang penting, saat meminumnya, kita harus membaca aturan yang tertera di kaleng. Yaitu, maksimal sehari tiga kali dan tidak ditujukan untuk anak-anak, ibu hamil, penderita hipertensi, dan pengidap diabetes."

*       *       *

Seusai bincang-bingan itu, tak lupa kami, para blogger juga disuguhkan aksi menarik dari duet Dochi-Abie. Keduanya berkolaborasi untuk memadukan musik rap dan beatbox yang sangat menawan. "Dengan Tea Blazt ini dapat mengembalikan semangat dan energi saya yang hilang akibat padatnya rutinitas setiap hari," Dochi mengungkapkan rahasianya.

Menjelang berakhirnya acara, Audrey juga menerangkan adanya lomba untuk blogger dalam program Blazt Your Day berhadiah total 10 juta rupiah! Caranya, peserta harus merekam video lip sync di Youtube atau Instagram. Lalu, link URL-nya disalin ke microsite Hemaviton Tea Blazt di http://bit.ly/Blaztyourday. Penentuan pemenangnya berdasarkan tiga kriteria: Originilitas, Kreativitas, dan Ekspresi.

Nah, Anda tertarik untuk mengikutinya?

*       *       *
Dari kiri ke kanan: Fiba, Audrey, Dochi, dan Abie
*       *       *
Kolaborasi Abie dan Dochi

*       *       *
Booth lomba lyp sinc di Youtube dan Instagram

*       *       *
Produk Hemaviton Tea Blazt

*       *       *

- Cikini, 15 April 2015

6 komentar:

  1. Wah seru banget acaranya Mas :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. he he he

      makasih undangan acaranya ya bu :)

      Hapus
  2. terima kasih telah berbagi info....
    salam kenal dan salam sukses......

    BalasHapus
    Balasan
    1. sip mas :)
      ikutan aja lombanya...

      terima kasih kembail

      Hapus
  3. Balasan
    1. ikut kompetisi youtubenya mbak, lumayan 10 jeti...
      saya juga pengen euy :)

      Hapus

Maaf ya, saat ini komentarnya dimoderasi. Agar tidak ada spam, iklan obat kuat, virus, dan sebagainya. Silakan komentar yang baik dan pasti saya kunjungi balik.

Satu hal lagi, mohon jangan menaruh link hidup...

Terima kasih :)